Minggu, 10 Oktober 2010

KIAMAT MASIH LAMA

Hari-hari ini topik kiamat menjadi perbincangan yang seru di masyarakat, termasuk juga di kalangan orang Kristen. Saya pergi melayani ke Manado, Kendari, Solo, Salatiga, Denpasar dan cabang-cabang Bethany lainnya, selalu ada jemaat yang bertanya tentang kiamat.

Kiamat (penghancuran dunia) sebenarnya masih jauh, namun yang diambang pintu (sudah sangat dekat) adalah RAPTURE.

Rapture dalam bahasa Inggris diartikan : to transport from one place to another (memindahkan dari satu tempat ke tempat yang lain). Dalam tulisan aslinya digunakan kata : HARPAZO yang berarti mengangkat.
Rapture adalah pengangkatan jemaat Tuhan pada saat Tuhan Yesus Kristus turun dari sorga ke angkasa. Jemaat Tuhan yang telah meninggal akan dibangkitkan dalam tubuh kemuliaan (tubuh abadi) dan jemaat Tuhan yang masih hidup diubahkan dalam sekejap mata dalam tubuh kemuliaan, lalu bersama-sama naik menyongsong Tuhan Yesus Kristus di angkasa. (Referensi : I Tes 4:16-17).

Siapakah jemaat Tuhan yang akan mengalami Rapture ? Tentu saja yang menjaga hidupnya dan selalu mempersiapkan dirinya. Tuhan Yesus memberikan perumpamaan seperti 5 gadis yang bijaksana yang menantikan mempelai pria datang. Mereka bukan saja membawa pelita tetapi juga cadangan minyaknya. Sebab tidak ada yang tahu berapa lama lagi mempelai pria itu akan datang, karena itu 5 gadis bijaksana berjaga-jaga dengan cadangan minyak yang cukup.

Sedangkan 5 gadis bodoh yang tidak membawa cadangan minyak terpaksa pergi mencari minyak karena pelita mereka mulai padam, sementara mereka pergi tiba-tiba mempelai pria itu datang.

Akhirnya hanya 5 gadis bijaksana saja yang dapat masuk ke ruangan pesta bersama dengan mempelai pria yang telah datang tersebut.

Demikian pula waktu tiba saatnya RAPTURE, hanya jemaat Tuhan yang siap yang dapat terangkat dan berjumpa dengan Tuhan Yesus di angkasa.

Apakah Saudara-Saudariku sudah mempersiapkan diri dan berjaga-jaga untuk menyambut saatnya pengangkatan jemaat itu ?

Kiamat masih lama tetapi rapture telah di ambang pintu, bersiaplah segera !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar